Cara Membuat Skin Rainmeter Kokpit Pesawat Luar Angkasa


Modifikasi desktop Komputer seperti sedang dalam Kokpit Pesawat Luar Angkasa,seolah-olah Kamu sedang melakukan perjalan jauh ke angkasa mencari planet baru karena bumi sudah hancur oleh ulah Manusia,widih...

oke guys...aku kasih tahu nii, cara kreatif membuat skin dari sebuah gambar Pesawat Luar Angkasa dengan bantuan Photoshop menggunakan lasso tool lalu di dukung aplikasi Rainmeter sebuah aplikasi kecil untuk menunjukan Jam,Cuaca,System,Cpu,Ram.

Pertama Instal dulu Rainmeternya aplikasi gratis. https://www.rainmeter.net/
Kedua Deskscapes kalau ini aplikasi premium untuk memutar video di desktop.
Coba aja versi trial, http://www.stardock.com/products/deskscapes/ atau pakek wallpaper angkasa saja yang berganti setiap menit. 

nah sekarang aku kasih contoh skin buatan sendiri gambar dari game Pesawat Angkasa.
dengan menghapus bagian kaca pesawat atau di lubangi biar bolong.
seperti gambar di bawah ini :


Lalu buka Photoshop edit hapus bagian yang tidak diinginkan,dilubangi supaya bolog menghapusnya seperti biasa menggunakan Polygonal Lasso Tool,dan hasilnya seperti gambar dibawah ini.
jangan lupa nyimpennya format PNG dinamain BG1 dan ukurannya harus sama dengan LCD Kamu.


Oke sekarang waktunya membuat skinnya untuk dimasukan dalam skin rainmeter kamu.
Caranya buat folder dengan nama sesukanya misal 1plane terus buka lalu buat lagi folder didalam 1plane dengan nama Images dan taruh wallpaper BG1.PNG yang tadi diedit didalamnya.

sekarang membuat codenya dengan notepad.
buka notepad copy dan paste code bawah ini.

[BG]
Meter=Image
ImageName=Images\BG1.png
ImageTint=
X=0
Y=0

keterangan 
ImageName=adalah Images nama folder yang didalamnya ada gambar dengan nama BG1.
ImageTint=untuk mengubah warna gambar
Simpan dengan nama misal My Plane formatnya .ini berarti belakang Nama ditambahi .ini jadi My Plane.ini terus save. letakkan dalam folder 1plane berdekatan Images. seperti ini..




sekarang pindahkan folder 1plane ke skin rainmeter di Document cari rainmeter dan buka skins paste disitu. lalu buka rainmeternya cari deh skin yang tadi kamu buat dengan nama
1plane terus klik My Plane..
berhasil sekarang sudah seperti didalam pesawat,bisa juga ditambahin skin kesukaanmu..
dan hasilnya seperti dibawah ini keren kan...



atau bisa diunduh punya aku disini Download
dan skin pendukungnya disini Download
ukuran LCD 1366 X 768

Bagaimana keren bukan? dan itulah cara membuat skin rainmeter keren sendiri,modifikasi Windows,mempercantik Windows 10,Skin Rainmeter keren,Rainmeter Pesawat.

No comments :

ARTIKEL ACAK

Memuat...

Featured Post

Prediksi 10 Teknologi Tahun 2020

  Dunia memang terus berkembang dari Tahun ke Tahun hingga sampai saat ini kita hidup di zaman yang penuh dengan kecanggihan,dan itulah Ke...

Copyrights © 2015 infonyagratis.Desain Template by infonyagratis